Soloraya
Sabtu, 18 Mei 2024 - 17:45 WIB

Mangano Sushi Solo Baru Gelar Lomba Makan Ramen, Rekor Tercepat 39 Detik

Redaksi Solopos.com  /  Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Peserta mengikuti kompetisi menyantap ramen di Mangano Sushi Restaurant Solo Baru, Sukoharjo, Sabtu (17/5/2024). (Solopos.com/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SUKOHARJO-Mangano Sushi Restaurant Solo Baru, Sukoharjo, menggelar lomba makan ramen yang disajikan dalam mangkuk raksasa untuk para pengunjung mulai 1-21 Mei. Hingga Sabtu (18/5/2024), sudah sekitar 200 peserta yang mengikuti lomba di babak eliminasi.

Manager Operasional Mangano Sushi Restaurant Solo Baru Irfan Septian mengatakan babak eliminasi kompetisi menyantap ramen merupakan program teranyar untuk memperkenalkan makanan dari Jepang yang banyak digemari masyarakat Indonesia. Para pengunjung yang berminat mengikuti lomba diwajibkan memakai ikat kepala.

Advertisement

“Kami tawarkan kepada pengunjung apakah mau ikut kompetisi menyantap ramen atau tidak. Jika berminat maka diwajibkan memakai ikat kepala seperti orang Jepang,” kata dia, Sabtu.

Peserta diperbolehkan menyantap makanan khas Jepang ini jika lonceng telah berbunyi. Karyawan restoran bakal mengoperasikan stopwatch untuk mengukur waktu dan kecepatan masing-masing peserta saat melahap ramen hingga habis.

Hampir saban hari, selalu ada pengunjung yang mengikuti lomba makan ramen. Pihak manajemen restoran tidak membatasi jumlah peserta yang mengikuti kompetisi tersebut. “Selama 18 hari, sudah ada sekitar 200 peserta lomba menyantap ramen. Untuk babak eliminasi masih dibuka hingga 21 Mei. Rekor tercepat sementara lomba menyantap ramen, yakni 39 detik,” kata dia.

Advertisement

Panitia kompetisi menyantap mi ramen bakal menghimpun data peserta yang menghabiskan ramen dengan catatan waktu paling cepat. Mereka bakal kembali bertanding di babak semifinal dan final yang digelar pada Minggu (26/5/2024) siang.

Menurut Irfan, ramen menjadi salah satu menu favorit yang saat ini digandrungi masyarakat di Soloraya. Selain ramen, ada pula beragam jenis sushi yang disantap para pengunjung bersama teman atau keluarga. “Untuk hadiah nanti akan diumumkan saat babak semifinal dan final. Nanti akan dibagi untuk peserta kelompok perempuan dan laki-laki,” ujar dia.

Sementara itu, seorang peserta lomba makan ramen asal Kelurahan Semanggi, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Apriyanto Prasetyo, mengatakan mengikuti kompetisi menyantap ramen bersama sembilan temannya. Mereka merupakan karyawan perusahaan swasta di Mojosongo, Solo.

Advertisement

Apri mampu menghabiskan semangkok makanan khas Jepang ini dalam waktu 47 detik. Meski belum mampu memercahkan rekor tercepat, Apri mengaku bersyukur bisa menghabiskan ramen paling cepat dibanding teman-temannya. “Tidak ada trik khusus. Saya makan seperti biasa saja. Alhamdulillah, bisa habis dalam 47 detik,” ujar dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif